Richard Sualang: Momentum Hapsa PK/B GMIM Di Manado Utara Tingkatkan Toleransi Umat Beragama

oleh -39 Dilihat

Manado, indosiber.com– Pelaksanaan Hapsa P/KB GMIM 9-11 Juni 2023 di Wilayah Manado Utara 1-4 menjadi bukti toleransi antar umat beragama sangat tinggi di Kota Manado.

Ketua umum pelaksanaan Hapsa PK/B GMIM di Manado, dr Richard Sualang mengatakan kegiatan yang akan dilaksanakan di wilayah Manado utara I-IV membawa atmosfer yang bagus bagi toleransi.

“Jadi, kegiatan Hapsa ini jadi gambaran toleransi. Apalagi ini dilaksanakan di Wilayah Manado Utara, di mana daerah ini sangat majemuk,” kata Sualang yang merupakan Wakil Wali Kota Manado.

Hapsa ini pada gilirannya akan dapat meningkatkan kualitas moral kehidupan keagamaan di kalangan masyarakat.

Ketua P/KB GMIM Rayon Manado ini mengungkapkan, kegiatan Hapsa P/KB GMIM mendapat support luar biasa dari Wali Kota Manado Andrei Angouw.

“Support dari Pak Wali Kota tentang kegiatan-kegiatan keagamaan ini ternyata membawa atmosfer yang bagus bagi toleransi antar umat beragama di Sulawesi Utara khususnya di Manado,” ungkap Sualang.

Selain itu, Hapsa PK/B GMIM di Manado utara tentunya akan berdampak pada perekonomian warga.

“Iya, sektor perekonomian ikut berdampak,”tutupnya.(mon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *