KPU Sulut Gelar Rakor Verifikasi Kepengurusan Dan Keanggotaan Parpol Calon Peserta Pemilu

oleh -192 Dilihat

Manado, Indosiber.com — Kamis (13/10/2022),  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Provinsi Sulawesi Utara, melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) Verifikasi Kepengurusan dan Keanggotaan Partai Politik Calon Peserta Pemilu Tahun 2024 Bersama Stakeholder, NGO dan Media.

Rakor yang dibuka langsung oleh Plt Ketua KPU Sulut Meidy Tinangon tersebut dilaksanakan di Hotel Luwansa, Kota Manado yang dihadiri oleh narasumber Karo Ops Polda Sulut Kombespol Drs. Wawan Wirawan SH, MSi, dan Kasrem Kolonel Inf. Hengki Yuda Setiawan.

Dalam sambutan, Plt Ketua KPU Sulut Meidy Tinangon mengatakan kunci sukses pelaksanaan pemilu adalah koordinasi dari semua stakeholder

“Kunci sukses pelaksanaan pemilu adalah koordinasi dengan stakeholder sehingga pemilu 2024 benar-benar menjadi pesta dari rakyat seluruh Indonesia,” kata Tinangon.

Lebih lanjut dijelaskan Tinangon, KPU saat ini akan melaksanakan sub tahapan verifikasi faktual setelah sebelumnya KPU melaksanakan verifikasi administrasi partai politik calon peserta pemilu tahun 2024.

“Kita akan melaksanakan sub tahapan verifikasi faktual, di ketahui bersama kita sudah melakukan tahapan verifikasi administrasi. Hasil dari verifikasi ini akan menentukan partai mana yang memenuhi syarat dan tidak,” jelas Tinangon.

Untuk itu kata Tinangon, pelaksanakan tahapan tidak akan suskses tanpa dukungan dari forkopimda, NGO, Pers dan komponen masyarakat termasuk Bawaslu.

“Teman pers bisa menyebarkan luaskan tahapan ini agar publik tidak kaget saat kita turun melakukan verfak. Sehingga tahapan ini benar-benar tersosialiasi kepasa masyarkat luas, bukan hanya pada saat pemungutan suara akan tetapi juga di setiap tahapan pemilu” tandasnya.

Sementara itu, Karo Ops Polda Sulut Kombespol Drs. Wawan Wirawan SH, MSi, dalam pemaparannya memberikan rekomensasi guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah Sulut pada pelaksanaan pemilu 2024 diantaranya, Mapping dan deteksi aksi terkait dengan adanya potensi kerawanan pertahapan pemilu 2024 guna mengatasi dan meminimalisir dampak gangguan kamtibmas di wilayah Sulut.

Pelaksanaan rakor sendiri dibagi dalam dua sesi dimana pada sesi yang kedua Komisioner KPU Yessy Momongan yang membidangi teknis menjadi narasumber serta Kaban Kesbangpol Sulut Ferry Sangian dan perwakilan dari Bawaslu Sulut.(mon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *